Beranda > PALEMBANG > Partisipasi Swasta Dinilai Kurang

Partisipasi Swasta Dinilai Kurang

12 November 2011

KEMERIAHAN Festival Musi yang diselenggarakan di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) selama penyelenggaraan SEA Games XXVI, yang dibuka pada Rabu (10/11) malam, dinilai kurang greget akibat minimnya partisipasi pihak swasta.

Wali Kota Palembang H Eddy Santana Putra mengatakan, bentuk partisipasi pihak swasta seharusnya lebih optimal. Apalagi, dana keikutsertaan memeriahkan Festival Musi tidak seberapa besar dibandingkan dana operasional perusahaan. “Memang tidak ada kewajiban untuk mengikuti, tapi kita tentu akan lebih senang apabila melihat adanya partisipasi dari pihak swasta,”ungkap Eddy seusai acara pelepasan obor api SEA Games di pelataran BKB, kemarin.

Menurut Eddy, Festival Musi seharusnya dilaksanakan bersamaan dengan perayaan ulang tahun Palembang, pada Agustus lalu. Namun, mengingat perhelatan SEA Games lebih menarik perhatian masyarakat, Festival Musi dipertimbangkan gelarannya pada November atau berbarengan dengan SEA Games. “Namun, festival kali ini harus lebih ramai dari sebelumnya, karena ditujukan untuk menarik wisatawan asing yang berkunjung ke Palembang,” imbuhnya. Sementara itu, dalam rangkaian Festival Musi tahun ini, sebanyak 16 kelompok perahu motor hias dijadwalkan akan turut meramaikan pesta rakyat ini, dengan berlayar di Sungai Musi pada Senin (12/11). Kepala Bidang (Kabid) Objek dan Daya Tarik Wisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Palembang Ahmad Zazuli menyatakan, Festival Musi ini dapat dimanfaatkan sebagai ajang promosi wisata.
Karena itu, Pemkot Palembang sengaja menggelar Festival Musi pada 9–22 November 2011. Untuk parade perahu motor hias, 16 kelompok peserta yang sudah mendaftar, di antaranya dari dinas/instansi di lingkungan Pemkot Palembang dan Pemprov Sumsel, BUMN/ BUMD/BUMS, lembaga pendidikan, dan sejumlah perusahaan swasta.

“Saat ini ke-16 kelompok peserta tersebut sudah mengikuti technical meeting dan mendapat nomor peserta,” ujar Zazuli di ruang kerjanya kemarin. Kelompok peserta dari pihak swasta memang hanya beberapa yang turut berpartisipasi, di antaranya PT Indofood sebanyak 21 peserta dan PT Batu Asam sebanyak 39 peserta.

Menurut dia, keterlibatan pihak swasta Palembang untuk meramaikan perlombaan tersebut memang merasa kurang. “Padahal, sudah kita berikan undangan atau surat edaran untuk sosialisasinya,” katanya. Adapun peserta dragon boat,sambung Zazuli,yang sudah mendaftar sebanyak sembilan kelompok peserta, yang akan dibagi dalam dua kategori, yakni umum dan antarkecamatan di Kota Palembang.

Dengan demikian, setiap kecamatan tidak bergabung satu perahu membawa nama empat kecamatan, karena kategorinya telah dibagi,yakni kecamatan antarkecamatan dan dinas. Sementara BUMN serta perwakilan kabupaten dan swasta masuk kategori umum. “Jurinya dari Dewan Kesenian Palembang, pihak media dan lembaga pendidikan.Adapun hadiahnya berupa uang tunai dan trofi,”sebutnya.(*)

Penulis: Syamsul Fikri (085273231111)

Kategori:PALEMBANG